Selasa 29 Dec 2015 17:23 WIB

Wah, Benarkah Cuci Tangan tak Perlu Gunakan Sabun?

Rep: C32/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Mencuci tangan
Foto: .
Mencuci tangan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Benarkah Anda tidak Harus Cuci Bawah Ada Dengan Sabun? Selama ini kebanyakan diantara kita mencuci tangan selalu dianjurkan menggunakan sabun dan air yang mengalir agar terbebas dari bekteri.

Namun nampaknya berbeda dengan yang diutarakan dokter Jennifer Ashton seperti dilansir Prevention. Ashton membenarkan jika mencuci tangan tidak perlu menggunakan sabun.

Ia sendiri mempunyai alasan mengenai pendapatnya tersebut yang berkeitan dengan kulit. Menurut Ashton, sabun akan mempunyai dampak tersendiri yang bisa mengiritasi kulit paling sensitif.

Sementara itu, sebelumnya disarankan saat mencuci tangan harus menggunakan sabun lembut dan air. Sabun tersebut tentunya agar menghilangkan bakteri-bakteri yang menempel pada kulit tangan.

Lalu bagaimana selanjutnya? Harus kah mencuci tangan tidak menggunakan sabun? Ashton mempunyai pilihan lain. Bukan berarti tidak menggunakan sabun, ia menyarankan untuk menggunakan sampo bayi karena sabun terlalu abrasif.

Dengan begitu tidak perlu memerlukan scrub ataupun sabun yang beraroma dan air yang begitu banyak. Cucilah tangan menggunakan sampo bayi dengan busanya yang digosokan hingga lipatan kulit lalu bilas hingga bersih.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement