Jumat 26 Aug 2016 14:31 WIB

Syaraf Terjepit Bisa Diobati dengan Teknik Laser

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Andi Nur Aminah
Sakit punggung/ilustrasi
Foto: glasshospital
Sakit punggung/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dokter Spesialis Ortopedi RS Premier Bintaro Harmantya Mahadipta mengatakan, pasien penyakit tulang belakang sebaiknya tak perlu dioperasi. Namun kalau terpaksa tak sembuh-sembuh walaupun sudah diterapi terpaksa harus melakukan operasi.

"Bagi penderita saraf terjepit yang takut dioperasi, kami bisa melakukan pengobatan melalui teknik laser. Lewat teknik laser pasien hanya dibius lokal sehingga pasien tetap bisa mengobrol," katanya, Jumat (26/8).

Dengan teknik laser ini jarum ditusukkan ke bagian yang harus dilaser. Kemudian diberikan energi dari laser. Dengan energi dari laser maka jepitan syaraf akan bebas. Dia mengatakan pasien pun tak mengalami syaraf kejepit lagi.

"Teknik laser ini terbilang aman karena tak memerlukan pembiusan total. Namun hanya bius lokal di lokasi jarum ditusukkan," kata  Harmantya. Teknik ini menggunakan teknik e-arm flouroskopi yang aman dan memiliki tingkat akurasi tinggi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement