Selasa 31 Mar 2015 11:55 WIB

Penuhi Kalsium Anak tak Hanya dari Susu

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Winda Destiana Putri
Anak minum susu
Foto: babycareword.com
Anak minum susu

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Apakah susu cara terbaik memenuhi kebutuhan kalsium anak? Sebuah laporan terbaru dari The Physicians Committee for Responsible Medicine (PCRM) mengatakan pernyataan tersebut salah.

Susu memang  mengandung kalsium yang merupakan nutrisi penting untuk menjaga tulang dan gigi supaya sehat dan kuat. Pemerintah Amerika Serikat (AS) bahkan mewajibkan susu sebagai bagian dari Program Nasional Makan Siang Sekolah. Aturan ini mengharuskan siswa minum secangkir susu bebas lemak atau rendah lemak ketika makan siang.

"Susu itu tinggi gula, tinggi lemak, dan tinggi protein hewani yang jika hanya susu yang dikonsumsi rutin, maka memiliki efek negatif pada kesehatan," kata Presiden Komite Dokter PCRM, Dr Neal Barnard, dilansir dari Time for Kids, Selasa (31/3).

Barnard menambahkan anak-anak sebaiknya memperoleh kalsium dari sumber yang bervariasi, seperti makan kacang-kacangan, brokoli, sereal, dan tahu. Jus jeruk dan susu kedelai juga mengandung nutrisi yang bereaksi positif jika dicampur dengan kalsium.

"Satu-satunya alasan orang berbicara susu adalah karena susu membantu membangun tulang kuat. Namun, susu saja bukan cara terbaik mendapatkan kalsium yang dibutuhkan tubuh Anda," kata Barnard.

Ahli gizi lainnya, Keri Gans mengatakan susu memang terbukti memiliki nutrisi, namun harus disertai makanan lain yang memiliki nutrisi yang sama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement