Jumat 20 Feb 2015 09:56 WIB

Suami Istri yang Sering Bersama Cenderung Lebih Gemuk

Rep: MG ROL 33/ Red: Indira Rezkisari
Menikah memberi efek menggemukkan bagi suami dan istri.
Foto: brides
Menikah memberi efek menggemukkan bagi suami dan istri.

REPUBLIKA.CO.ID, Pasangan yang terlalu banyak menghabiskan waktu bersama ternyata cenderung lebih gemuk.

Kenyataan tersebut diketahui dari studi terbaru yang dilakukan para peneliti di Universitas illinois. Menurut penelitian, yang dikutip dari Chicago Tribune, Jumat (20/2), berat badan pasangan biasanya bertambah bila mereka sering menghabiskan waktu bersama.

Para peneliti menemukan bukti bahwa kesehatan fisik jangka panjang setiap individu, seperti yang diperkirakan oleh perubahan indeks massa tubuh secara negatif dipengaruhi oleh peningkatan jam kerja dan kelahiran setiap anak tambahan. Apalagi jika setiap pasangan jarang berolahraga, makan makanan yang tepat, dan kurang tidur.

Penelitian ini akan diterbitkan dalam Journal of Applied Psychology yang ditulis oleh  mahasiswa pascasarjana WonJoon Chung dan Profesor Amit Kramer. Sang profesor mengatakan, pengaturan jam kerja yang fleksibel secara langsung akan mempengaruhi hubungan kesehatan.

"Dengan lebih banyak waktu tanpa bekerja hal tersebut dapat menggurangi stres dan dapat memperbarui tingkat energi seseorang," ucap Kramer.

Jam kerja esktra dari perusahaan mungkin akan membuat penghasilan bertambah bagi karyawan. Tapi tambahan jam kerja berpengaruh pada kesehatan fisik.

Kramer mengatakan meskipun penelitian ini telah dipublikasikan. Tapi tak banyak pengusaha yang mau mengurangi waktu bekerja pegawainya. Termasuk mau memperhatikan makanan yang baik untuk dikonsumsi dan waktu istirahat untuk mereka.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement